ACT Blog

logo bendera indonesia
perkembangan teknologi dan komunikasi
Berita Teknologi Andy Baguna  

5 Dampak Perkembangan Teknologi dan Komunikasi

Perkembangan teknologi dan komunikasi sangat pesat terjadi. Apalagi di zaman sekarang yang semua aspek pasti memerlukan teknologi dan juga komunikasi.

Seiring perkembangan waktu juga hal ini menjadi kebutuhan pokok dalam segala hal. Contoh saja penggunaan laptop ketika bekerja. Penggunaan handphone atau smartphone untuk berkomunikasi dan mendekatkan yang jauh.

Pada saat pandemi sangat dipergunakan. Bagaimana tidak? Social distancing mengubah semua aspek. Mulai dari ekonomi yaitu kerja dari rumah.

Dalam aspek pendidikan yaitu belajar di rumah dan hampir semuanya dilakukan di rumah. Di sini peran teknologi dipakai untuk menunjang semua aspek tersebut.

Taukah anda ? teknologi informasi dan komunikasi digunakan komputer untuk mengambil, mengirimkan, menyimpan dan memanipulatif atau memberikan informasi penting.

Sistemnya menggunakan sistem komputer termasuk perangkat keras, lunak dan perangkat peripheral maupun perangkat tambahan yang ada di komputer yang dioperasikan oleh sekelompok orang.

Perkembangan teknologi dan komunikasi cakupannya juga luas jika masuk ke dalam pelajaran teknologi informasi dan komunikasi tidak hanya mencangkup hanya bidang berkemampuan internet ataupun seluler yang juga hanya didukung jaringan nirkabel.

Baca Juga :  IoT vs. Edge Computing

Namun, mulai dari teknologi di masa lampau atau kuno, seperti telepon rumah misalnya ataupun televisi dan juga radio masih merupakan perangkan teknologi informasi dan komunikasi.

Ada beberapa pengaruh teknologi dan komunikasi atau bisa disebut juga dampak dari teknologi informasi dan komunikasi ini. Inilah beberapa pengaruhnya :

  1. Teknologi informasi dan komunikasi dapat mengubah cara seseorang dalam mendapatkan informasi. Misalnya jaman sekarang kebanyakan orang bahkan bisa dikatakan semua orang menggunakan media sosial maupun media massa secara online untuk mendapatkan informasi. Dan dapat dengan mudah di akses melalui internet. Sangat mudah memang, tetapi harus bisa menyaring informasi nya untuk menghindari hoax.
  2. Memainkan peran penting dan membuat orang semakin kaya dan terbuka akan informasi terkini dengan cara yang lebih menarik sehingga mau tidak mau orang akan tertarik dengan informasi tersebut. Dengan cara itu, maka akan meminimalkan anda miskin informasi.
  3. Dapat membantu bisnis, jika anda mempunyai bisnis. Dengan mengolaborasikan teknologi informasi dengan teknologi komunikasi akan menjadikannya semakin sempurna. Teknologi itu andil dalam modernisasi bisnis dan akan menjadikannya lebih canggih serta lebih efektif dalam melaksanakan bisnis.
  4. Membuka akses teknologi ke teknologi lain tertentu karena teknologi informasi dan komunikasi atau TIK dapat berhubungan dan bergantung satu sama lain dengan segala macam cara. Misal dapat menyediakan internet dengan jumlah komputer yang sangat besar di seluruh dunia.
  5. Dengan perkembangan teknologi dan komunikasi tidak hanya memperluas akses internet ataupun lebih banyak informasi yang disajikan ataupun orang, tetapi dengan adanya perkembangan itu akan mengubah juga pola interaksi antara satu orang dengan orang lain, informasi sekaligus komunitas.
Baca Juga :  Cara Mengatasi Jaringan WIFI Tidak Ada Akses Internet
Open chat
Tim Marketing
Halo, silahkan jelaskan kebutuhan anda agar kami dapat memberikan penawaran terbaik!